Halo Sobat Liburan, kali ini liburanterus mau berbagi fakta unik dari Bangka Belitung. Kalau sudah pernah menonton film Laskar Pelangi, kamu pasti familiar dengan Bangka Belitung sebagai latar film tersebut. Nah, berikut 5 fakta unik dan daya tarik dari pariwisata di Bangka Belitung sebagai referensi liburanmu.

1. Punya Pulau dan Pantai yang Indah dan Eksotis

Bangka Belitung ini bikin betah dengan keindahan pulau dan pantainya yang masih alami, asli, dan bikin terpesona. Katanya sih ini surga banget, deh! Tenang, nyaman, dan indah banget pas lagi di sini. Ada banyak pulau dan pantai keren yang bisa kamu nikmati, seperti pulau Lengkuas, pulau Leebong, pantai Tanjung Kelayang, pantai Matras, pantai dan bukit Berahu, pulau Batu Berlayar, sama pantai Tanjung Tinggi. Nggak cuma itu, kamu juga bisa ikutan island hopping buat jelajah lebih banyak pulau-pulau cantik lainnya. Jadi, Bangka Belitung itu bener-bener tempat yang pas buat lepas dari keribetan dan menikmati pesona alam yang bikin terkagum-kagum.

2. Memiliki Batu Granit Raksasa Berumur Ratusan Tahun

Saat kamu berlibur ke pantai-pantai di Bangka Belitung, kamu bakal sering menemui batu granit raksasa yang tersebar di sekitar. Perpaduan dari pasir putih, air jernih, dan batu granit berbagai ukuran menciptakan pemandangan yang unik dan berbeda dari pantai lainnya. Beberapa spot batu granit ini menjadi daya tarik wisata karena kebesarannya dan keunikannya, misalnya pada pulau Batu Berlayar, pulau Kelayang, pulau Lengkuas, dan pulau Batu Garuda. Eits selain itu, batu granit ini memiliki berusia mencapai 65-200 juta tahun loh!

3. Bangka Belitung Punya Martabak Bangka yang Terkenal

Selain wisata alamnya, bagi kamu yang suka wisata kuliner wajib mencoba Martabak Bangka, makanan terkenal dari Bangka Belitung. Martabak manis atau Hok Lo Pan adalah panganan khas Bangka yang pertama kali dibuat oleh orang “Hakka (Khek)” Bangka. Salah satu perbedaan yang mencolok antara martabak Bangka dengan martabak dari daerah lain adalah adonannya yang lebih tebal, keras, gurih, dan berwarna tua kecokelatan. Karena adonannya yang tebal, tekstur luar martabak Bangka terlihat berpori dan berserat. Martabak Bangka juga memiliki cita rasa yang unik dan nikmat. Jika kamu berkunjung ke Bangka, jangan lewatkan kesempatan untuk mencicipi martabak Bangka yang unik dan lezat ini.

Artikel Terkait:  Nikmati Liburan Kamu di Jakarta Fair dengan Menonton Konser, Wisata Kuliner, dan Bermain Wahana Seru!

4. Memiliki Pemakaman Tionghoa Terbesar di Indonesia

Di Kota Pangkalpinang, Bangka Belitung, selain etnis Melayu, terdapat juga keberadaan yang signifikan dari etnis Tionghoa. Hal ini terlihat dari banyaknya kelenteng yang dapat ditemui di kota ini. Nah untuk kamu yang suka wisata sejarah, salah satu hal menarik dari sini adalah kompleks pemakaman China terbesar se-Asia Tenggara yang disebut Pekuburan Sentosa atau Tjung Hoa Kung Mu Yen. Setiap tahunnya, di pemakaman ini ada sebuah tradisi Sembahyang Kubur atau Ceng Beng/Qing Ming. Biasanya, setiap keluarga yang berada di perantauan akan kembali ke Bangka dan bersembahyang sebagai penghormatan kepada leluhurnya.

5. Ada Tradisi Ritual Adat “Buang Jung” dengan Melepas Perahu ke Laut

Buang Jung adalah upacara adat yang dilakukan oleh Suku Sawang di Bangka Belitung. Upacara ini melibatkan melemparkan atau membuang perahu ke laut sebagai bentuk penghormatan kepada leluhur dan sebagai rasa syukur atas hasil tangkapan laut serta memohon perlindungan dan keselamatan. Upacara ini merupakan upaya untuk menjaga keberlanjutan kegiatan nelayan dalam menjelajahi lautan. Selama upacara berlangsung, para nelayan dilarang menangkap ikan dan menebang pohon.

Namun, tempat upacara ini ditutup dari aktivitas umum, karena merupakan bagian dari upaya pelestarian budaya yang dilakukan oleh masyarakat desa Kumbung.

 

Mau Book Hotel Mudah?

 

Baca Juga :

Fakta Menarik Kota Bandar Lampung