Halo Sobat Liburan, ada yang udah pernah denger soal “glamping” gak nih? Akhir-akhir ini lagi nge-trend banget loh. Nah, kali ini liburanterus mau jelasin nih seputar glamping, karena mungkin banyak juga yang belum familiar sama istilah ini. Sobat liburan yang lagi mau staycation tapi udah bosan dengan hotel atau villa dan ingin mencoba tempat baru juga harus banget baca nih!

1. Glamping itu apa sih?

Glamping adalah gabungan dari “glamorous camping” yang menghadirkan pengalaman berkemah mewah di alam terbuka. Dengan fasilitas seperti tenda yang nyaman dan lengkap, glamping memberikan kenyamanan ekstra dibandingkan perkemahan tradisional. Biasanya, glamping dilakukan di tempat-tempat alami seperti pegunungan, hutan, atau pantai. Fasilitas glamping juga biasanya lebih mewah dan nyaman dibandingkan dengan perkemahan tradisional, seperti tenda-tenda besar yang dilengkapi dengan tempat tidur yang nyaman, perabotan interior yang elegan, kamar mandi pribadi dengan air panas, dan berbagai fasilitas tambahan seperti kolam renang, spa, atau restoran.

2. Kenapa sih Glamping bisa nge-trend?

Dengan glamping, kamu bisa merasakan pengalaman berkemah di alam terbuka sekaligus kenyamanan penginapan. Selain itu, glamping juga menjadi cara untuk kabur sejenak dari rutinitas dan menikmati suasana alam tanpa perlu kehilangan kenyamanan. Konsep ini juga memberikan pengalaman yang unik dan berbeda dari penginapan biasa, dengan fasilitas yang lebih lengkap dan suasana yang juga berbeda. Selain itu, kamu juga dapat memiliki pengalaman camping yang lebih eksklusif, sehingga cocok bagi yang ingin menikmati keindahan alam sambil tetap merasa nyaman dan terjamin kenyamanannya.

3. Rekomendasi Tempat Glamping

Pilihan tempat Glamping di Indonesia terbilang cukup banyak. Mulai dengan glamping ala sultan hingga yang ramah di kantong. Untuk sobat yang ingin glamping nyaman dan hemat, kamu bisa ke L’Tefa Glamping di Pemalang. Walaupun terjangkau, kamu bisa nikmati berbagai fasilitas seperti restoran, kolam renang, hingga free wifi. Jika kamu mau mengadakan kegiatan yang membutuhkan ruangan besar, L’Tefa juga memiliki ruang pertemuan yang luas dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang.

Artikel Terkait:  4 Kota di Indonesia dengan Pemandangan Kota yang Menawan

Glamping hemat mulai dari 400 ribuan aja!

Nah gimana, kira-kira ada yang tertarik gak nih untuk mencoba glamping? Sobat liburan yang udah pernah, boleh juga nih sharing di kolom komentar!

 

Baca juga :

Ide Seru untuk Mengisi Waktumu Saat Staycation Agar Lebih Menarik